Kamu pasti bertanya-tanya, kenapa build tanker? Mengapa tidak build damage saja? Mungkin beberapa alasan ini dapat menjawab pertanyaan kamu. Dengan build tanker, Balmond dapat bertahan lebih lama pada saat pertarungan dengan tim lawan dan pastinya dapat membantu tim kamu lebih lama saat pertarungan berlangsung.
Meskipun build tanker, ia masih dapat menghasilkan damage yang besar dengan kemampuan ultimate miliknya. Balmond sendiri cocok menjadi tanker karena mempunyai status dasar sebagai Fighter yang memiliki armor dan HP besar.
Nah, kali ini saatnya membahas item yang akan digunakan pada Guide Balmond Mobile Legends. Untuk lebih jelasnya, simak item–item berserta penjelasannya berikut.
Blade Armor
Setelah membeli item ini, saya pastikan kamu tidak akan terbunuh oleh hero apapun jika kondisinya satu versus satu. Jika hero musuh berani satu versus satu, maka yang akan terjadi malah ia akan mati terlebih dahulu karena kamu dapat melukainya dengan kemampuan Cyclone Sweep dan juga menghabisinya menggunakan ultimate miliknya yaitu Lethal Counter. Terlebih lagi, dengan menggunakan item ini, kamu dapat mengembalikkan damage fisik yang kamu terima ke musuh kamu.
Jangan lupa menggunakan ultimate kamu ketika HP musuh sedang kritis. Ultimate kamu tidak akan menghasilkan damage yang tinggi jika musuh memiliki full HP.
Warrior Boots
Sepatu yang dapat memperkeras armor kamu lebih lagi. Cocok sekali digunakan oleh hero build tanker agar tidak mudah terbunuh oleh hero carry musuh. Efek dari sepatu ini juga dapat menambah armor kamu ketika menerima serangan basic attack. Total armor yang bisa kamu dapatkan dari sepatu ini adalah 37 armor! Hampir setara dengan item armor-armor pada game Mobile Legends.
Cursed Helmet
Item ini dapat menghasilkan damage ke area di sekitarmu menggunakan persen HP yang kamu miliki. Sangat cocok digunakan untuk hero build tanker seperti saat ini. Nantinya build item pada Guide Balmond Mobile Legends ini juga akan menambah banyak HP, jadi kamu akan menghasilkan damage yang cukup besar dengan item ini.
Bloodthirsty King
Item penambah maksimum HP yang sangat besar, cocok digabungkan dengan Cursed Helmet. Selain itu, item ini berkerja sangat baik dengan kemampuan Balmond, di mana ia dapat memulihkan HP-nya setelah membunuh musuh.
Immortality
Ketika menjalankan tugas sebagai tanker, kamu memiliki kesempatan mati yang sangat tinggi. Maka kamu memerlukan item seperti Immortality untuk hidup satu kali lagi. Kamu juga mendapatkan kesempatan untuk melancarkan ultimate kamu setelah hidup kembali, di mana biasanya HP musuh sudah mulai banyak yang sekarat karena pertarungan dengan anggota tim kamu.
Dominance Ice
Item terakhir pada guide Balmond Mobile Legends adalah Dominance Ice. Item serba guna yang cocok digunakan oleh hero Balmond. Selain menambah armor, item ini dapat mengurangi critical damage yang diterima oleh Balmond. Kamu juga dapat melambatkan musuh dengan menggunakan item ini.
https://www.duniaku.net/2017/02/22/guide-balmond-mobile-legends/
Tidak ada komentar:
Posting Komentar